Gerakan Sedekah Beras adalah sebuah inisiatif mulia yang didedikasikan untuk membahagiakan ribuan santri yatim, dhuafa, jompo, penghapal Al-Quran, dan fisabilillah. Melalui gerakan ini, kita bersama-sama mensupport kebutuhan pangan mereka dengan menyalurkan beras terbaik dari sedekah para donatur yang terus berputar setiap bulannya.
Berawal dari hanya 3 pondok pesantren penerima manfaat, gerakan ini kini telah meluas dan menjangkau 12 pondok pesantren tersebar di Kabupaten Purwakarta. Semua penerima manfaat di pesantren-pesantren tersebut mendapatkan bantuan ini secara gratis, tanpa dipungut biaya sepeser pun. Dengan jumlah total penerima manfaat mencapai 1.057 santri dan 607 fisabilillah, kita bersama mampu menjaga kebahagiaan dan kelangsungan hidup mereka melalui sedekah beras yang Anda berikan.
Kenapa Gerakan Sedekah Beras Ini Penting?
Beras adalah kebutuhan pangan pokok bagi para santri, yatim, dhuafa, dan penghapal Al-Quran. Mereka yang tinggal di pesantren gratis seringkali bergantung pada uluran tangan kita untuk mencukupi kebutuhan makan sehari-hari. Melalui Gerakan Sedekah Beras, kita tidak hanya memberikan makanan, tetapi juga memberikan kesempatan kepada mereka untuk tetap fokus belajar, menghafal Al-Quran, dan beribadah tanpa memikirkan kekurangan makanan.