Minuman Alami Menurunkan Kolesterol Tinggi


Penulis: Cery Riksanegri
04 Jul 2023
Bagikan:
By: Cery Riksanegri
04 Jul 2023
4546 kali dilihat

Bagikan:

Selain makanan, ternyata para ahli juga meyakini kalau beberapa minuman dapat membantu menurunkan kolesterol. Yuk, simak penjelasannya!

Tidak ada yang bisa menghindari kenikmatan menyantap daging, terutama di moment Idul Qurban seperti sekarang ini.  
Namun, naiknya kadar kolesterol bisa dipicu dengan mengonsumsi daging berlemak secara berlebihan.

Para ahli percaya dengan menyediakan minuman berikut ini dipercayai membantu menurunkan kadar kolesterol.  

Teh Hijau
Teh hijau mengandung katekin dan senyawa antioksidan lainnya yang dapat membantu menurunkan LDL (kolesterol jahat) dan kadar kolesterol total. Selain kolesterol, teh hijau dipercaya mencegah hipertensi. Mengonsumsi teh secara rutin dipercaya bisa mengurangi risiko tekanan darah tinggi hingga sekitar 46%. Kandungan flavonoid yang ada pada teh hijau dipercaya dapat meningkatkan kesehatan pembuluh darah.

Jus Tomat
Tomat kaya akan senyawa lycopene yang dapat meningkatkan kadar lipid dan mengurangi kolesterol LDL. Selain itu, mengonsumsi satu gelas jus tomat berukuran 240 ml hampir memenuhi kebutuhan harian vitamin C dan memenuhi 22% kebutuhan vitamin A Anda dalam bentuk alfa dan beta-karotenoid.

Susu Kedelai
Kedelai mengandung rendah lemak jenuh sehingga mengganti susu tinggi lemak dengan susu kedelai dapat membantu mengurangi kadar kolesterol. Selain itu, susu kedelai mengandung berbagai zat gizi penting, seperti protein, kalsium, serat, natrium, vitamin B1, lemak sehat, fosfor, hingga riboflavin yang membantu menurunkan tekanan darah, membantu mengontrol gula darah, dan mengurangi gejala post-menopause. 

Minuman di atas termasuk bahan yang mudah dicari. Yuk, sediakan di rumah agar kesehatan keluarga lebih terjaga, terutama setelah memakan manakan yang kaya akan lemak.

Selain menjaga diri dan keluarga agar tetap sehat, yuk bantu juga orang lain agar bisa mendapatkan layanan kesehatan di link berikut ini...

BANTU KESEHATAN UMAT

 

Sumber informasi: berbagai sumber 

sumber foto: astronauts.id 
 

Penulis: Cery Riksanegri
Tags: #kolesterol #sehat #minuman

Berita Lainnya

Mitra LAZ Persatuan Islam
WhatsApp