KOTA DENGAN TINGKAT POLUSI TERTINGGI DI INDONESIA BUKAN HANYA JAKARTA


Penulis: Cery Riksanegri
22 Aug 2023
Bagikan:
By: Cery Riksanegri
22 Aug 2023
536 kali dilihat

Bagikan:

Polusi udara Jakarta saat ini sedang hangat diperbincangkan, disebutkan DKI Jakarta disebut termasuk dalam kota besar dengan 
tingkat polusi tertinggi di dunia. Viral berbagai foto bagaimana kondisi langit jakarta jika dilihat dari ketinggian. 
Terlihat dalam gambar langit Jakarta ada warna kecoklatan  yang begitu menghawatirkan, diduga itu merupakan 
tanda betapa berpolusinya kondisi udara Jakarta. 

Terkait hal ini Presiden Jokowi menggelar rapat terbatas khusus membahas masalah tersebut, pada Senin 14 Agustus 2023 lalu. 
Jokowo mengeluarkan beberapa intruksi sebagai salah satu cara menekan tingkat polusi udara di Jakarta. 

Diantaranya adalah dengan meminta seluruh kantor menerapkan Work from home (WFH) atau bekerja dari rumah. 
Jokowi berharap tingkat penggunaan kendaraan dapat berkurang sehingga tingkat pencemaran udara pun turun.

"Jika diperlukan kita harus berani mendorong banyak kantor melaksanakan hybrid working, work from office (jadi) 
work from home mungkin. Saya enggak tahu nanti dari kesepakatan di rapat terbatas ini apakah 75 persen (di rumah) 
25 persen (di kantor) atau angka yang lain," kata Jokowi. 

Presiden juga menginstruksikan agar dilakukannya rekayasa cuaca di DKI Jakarta dan sekitarnya, meningkatnya polusi udara saat ini tidak terlepas dari 
kemarau berkepanjangan yang terjadi saat ini, juga penambahan ruang terbuka hijau yang diharapkan bisa menyerap karbonmonoksida. 

Namun demikian, polusi udara nyatanya tak hanya menjadi masalah di DKI Jakarta dan sekitarnya. 
Di laman AQ Air pada hari ini, Rabu, 16 Agustus 2023, DKI Jakarta hanya menempati posisi kelima 
sebagai kota dengan tingkat polusi udara tertinggi di Indonesia. 

Peringkat pertama diduduki oleh Tangerang Selatan, dan sejumlah kota di luar wilayah ibu kota juga tampak memiliki 
tingkat polusi tidak sehat dan tidak sehat bagi kelompok sensitif.
Misalnya Kecamatan Terentang, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat; Kota Ubud, Bali; dan Kota Bengkulu, Provinsi Bengkulu.

Berikut daftar 10 daerah dengan polusi tertinggi di Indonesia versi AQ Air:

1. Tangerang Selatan, Banten - 185 - Tidak Sehat
2. Serang, Banten - 174 - Tidak Sehat
3. Terentang, Kalimantan Barat - 170 - Tidak Sehat
4. Kota Tangerang, Banten - 162- Tidak Sehat
5. DKI Jakarta - 158 - Tidak Sehat
6. Ubud, Bali - 155 - Tidak Sehat
7. Surabaya, Jawa Timur - 152 - Tidak Sehat
8. Semarang, Jawa Tengah - 145 - Tidak Sehat bagi kelompok sensitif
9. Sleman, Yogyakarta - 138 - Tidak Sehat bagi kelompok sensitif
10. Bengkulu, Bengkulu - 122 - Tidak Sehat bagi kelompok sensitif

Penilaian ini dilakukan IQ Air dengan mengukur tingkat PM 2,5 atau partikel udara yang berukuran 
lebih kecil dari atau sama dengan 2,5 mikrometer. Mereka melakukan pengukuran di 72 titik yang tersebar di berbagai daerah. 
Di tingkat dunia, DKI Jakarta hari ini dinobatkan sebagai kota besar dengan polusi udara paling buruk ketiga. 
Nomor 1 diduduki Bagdad, Irak dan di bawahnya terdapat Kota Dhaka, Banglades. 

 

sumber berita: tempo

sumber foto: google

Penulis: Cery Riksanegri
Tags: polusijakarta jakarta

Berita Lainnya

Mitra LAZ Persatuan Islam
WhatsApp