SATUKAN SOLIDARITAS KEMANUSIAAN PALESTINA LAZ PERSIS & PPI 50 LEMBANG GALANG DONASI PALESTINA


Penulis: Rani Nurul Hudayanti
31 Oct 2023
Bagikan:
By: Rani Nurul Hudayanti
31 Oct 2023
206 kali dilihat

Bagikan:

Jalur Gaza saat ini berada dalam situasi yang sangat sulit. Serangan gencar Israel telah menyebabkan kerusakan dan korban jiwa yang besar, dan lebih dari separuh penduduknya telah mengungsi. Lebih dari 8.000 korban jiwa dalam serangan Israel di Gaza. Sebanyak 2,3 juta penduduk Gaza mulai kehabisan makanan, air, obat-obatan, dan bahan bakar.

Tak hanya itu, akses komunikasi, pasokan makanan, kesehatan dan bahan bakar juga mereka BLOKADE. Hal ini sangat menyulitkan akses bantuan kemanusiaan untuk membantu para korban Palestina..

Dengan kondisi tersebut menjadikan situasi darurat kemanusiaan di Gaza, untuk meringankan beban saudara semuslim di Palestina sana cara yang bisa dilakukan hanyal bantuan doa dan materil. Maka dari itu bentuk aksi solidaritas untuk saudara disana dengan diadakannya penggalangan dana.

Agenda road show Palestine (Program Kemanusiaan Palestina) oleh Syekh Mohamed Alghoul dilanjut pada hari Sabtu (28/10/23) Solidaritas untuk Palestina kali ini berkerjasama dengan Pesantren Persis 50 Lembang yang beralamat di daerah kp, Jl. Ciputri No.02/08, Langensari, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391, alhamdulilah team langsung disambut oleh pihak pesantren dan para santri.

Kegiatan pertama diawali dengan pembacaan ayat pada alquran yang dipimpin langsung oleh pihak sekolah, dan dibuka oleh pihak pesantren , dilanjutkan dengan sambutan dari mudir PPI 50 Lembang.

Setelah itu agenda dilanjutkan dengan syekh mengisi acara dibantu oleh penerjemah agar memudahkan informasi yang dapat tersampaikan kepada siswa maupun guru dan staff sekolah tersebut. Lalu agenda berikutnya adalah penggalangan dana oleh pihak sekolah dibantu oleh team dari LAZ PERSIS agar memudahkan kelancaran agenda tersebut.

Setelah itu ditutup dengan doa bersama dan foto bersama dengan para santri dan para asatidz.

Sahabat, meski terpisah dengan jarak, kita tetap saudara. Mari kuatkan solidaritas dengan berikan sedekah terbaikmu. Klik  KLIK DI SINI

Penulis: Rani Nurul Hudayanti
Tags: gaza palestine save palestine Genosida

Berita Lainnya

Mitra LAZ Persatuan Islam