Lembaga Amil Zakat Persatuan Islam (LAZ PERSIS) telah melayani dan memfasilitasi umat dalam menunaikan ibadah harta, yakni zakat, infak, sedekah, dan juga kurban selama 21 tahun. Mulai berdiri tahun 2022, LAZ PERSIS berjuang menyelamatkan zakat umat dan menyelamatkan umat dalam berzakat. Tak henti-hentinya, LAZ PERSIS berupaya mengawal ibadah harta umat agar sesuai dengan tuntunan Rasulullah saw. dan menjadi salah satu wasilah kesejahteraan dan kemaslahatan umat.
LAZ PERSIS memastikan ibadah harta, terutama zakat yang ditunaikan oleh umat bisa menjadi pilar dalam menegakkan kalimatullah di muka bumi. Tugas berat tersebut merupakan pikulan kita bersama dalam meraih ridha Allah Swt. Tanpa kebersamaan, maka cita-cita menegakkan syiar Islam semakin tanpa arah. Maka dengan demikian, kerekatan ikatan antara amil dan muzaki harus terjalin sinergis karena tugas kita tidak hanya sebatas antara Anda dan kami, tapi menyangkut kita semua, umat Islam.
Setiap tahun, banyak yang telah diikhtiari oleh LAZ PERSIS agar umat merasakan manfaat dari tertunaikannya syariat zakat, infak, sedekah, dan kurban yang terkelola dengan baik. Waktu-waktu selanjutnya pun menyiratkan tantangan yang lebih berat lagi mengingat dinamisasi perubahan sosial kemasyarakatan yang semakin kompleks. Tapi melalui kolaborasi yang kuat dan solid, tantangan demi tantangan akan dihadapi dengan optimisme tinggi.
Ungkapan terima Kasih kami sampaikan kepada ibu/bapak/saudara/saudari yang setia menunaikan ibadah zakat, infak, sedekah, dan kurbannya melalui LAZ PERSIS. Kepercayaan tersebut akan terus menjadi motivasi bagi kami untuk meningkatkan kenyamanan dan kemudahan dalam pelayanan ibadah zakat, infak, sedekah, dan juga kurban.
Segala dana zakat, infak, sedekah, dan kurban yang terkumpul akan dikelola secara profesional dan transparan guna kemaslahatan dan kesejahteraan umat. Dengan demikian, semoga segala daya upaya kita menjadi amal saleh dan meningkatkan derajat kita semua menuju takwa.
جَزَاكُمُ اللَّهُ خَيْرًا
Tunaikan zakat, infak, dan sedekah secara mudah di sini... Link ZIS
Penulis: Hafidz Fuad Halimi
Tags:
lazpersis
berbagi
zakat
persis
donatur